Menyongsong Festival Golo Koe, SMK Stella Maris kembali menggelar latihan tarian randang lingko pada Rabu, 26 Juli 2023.
Tarian randang lingko sendiri merupakan teater kolosal yang mengisahkan pembukaan kebun baru orang Manggarai. Tarian ini nantinya akan kembali tampil pada Minggu, 13 Agustus 2023 mendatang.
Adapun latihan ini berlangsung di lapangan SMK Stella Maris. Berbeda pada tahun sebelumnya, dalam latihan kali ini, tarian kolosal tersebut akan melibatkan 1000 lebih siswa SMK Stella Maris. Selain itu, menurut Romo Ino Sutam, Pr selaku sutradara dan penulis naskah, teater ini juga akan dihadiri oleh peserta dari PAUD, SD, dan SMP yang ada di Kota Labuan Bajo.
“Nanti kita akan tambahkan siswa mulai dari tingkat PAUD, SD, dan SMP. Tujuannya agar mereka bisa berpartisipasi di dalamnya. Dengan begitu, mereka diharapkan dapat mengerti tentang ritus pembukaan kebun baru orang Manggarai.” ujar Romo Ino saat memberi arahan kepada para guru yang akan mendampingi peserta teater pada Senin, 24 Juli 2023.
Sejauh pantauan media, Ferdinandus Jerahu, seorang guru sekaligus pelatih teater ini tampak serius mengarahkan peserta teater. Kepada mereka, beliau memberikan penjelasan tahapan-tahapan ritus pembukaan kebun baru orang Manggarai.
“Kalian harus fokus. Satu orang yang berbuat salah, maka yang lain juga ikut salah. Perhatikan tahapan-tahapannya.” jelas Ferdinandus kepada peserta teater.
Ketika ditemui media, Ferdinandus menyampaikan kalau penampilan tahun lalu sudah berhasil. Ia juga meyakini kalau pentas tahun ini lebih apik dan spektakuler lagi. Menurut beliau, hal tersebut dikarenakan para peserta tahun lalu sudah memiliki gambaran, dengan demikian mereka menjadi promotor untuk menjelaskan kepada peserta teater baru.
“Tahun ini latihannya tidak terlalu rumit, sebab kami sedikit terbantu oleh peserta didik tahun lalu. Saya hanya mengharapkan agar mereka bisa membawakan ini lebih hebat lagi. Sehingga ketika penonton menyaksikan teater ini, mereka dapat menangkap maknanya.” tutur Ferdi.
Tak hanya Ferdinandus, adapula pelatih lain yang mengarahkan peserta teater. Mereka merupakan para guru yang dipilih untuk mendampingi peserta. Mereka itu adalah Frater Rio Berchmans, Bapak Rudi Jehanat, Ibu Maria Dahlia, dan Ibu Delci.
Latihan tarian randang lingko sendiri dilakukan mengisi waktu luang siswa. Biasanya dilaksanakan ketika sore hari, dimulai pukul 16.00 wita hingga selesai.*Rio Berchmans
Admin: Lorensius Ndare, S.Kom